Kantor Bahasa Provinsi Jambi mengadakan Forum Konsultasi Publik Rancangan Standar Pelayanan Kunjungan Edukasi. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Bahasa Provinsi Jambi yang diwakili oleh Mhd. Zaki, S.os. M.H., selaku Ketua Tim Kerja Administrasi KBPJ. Peserta dari kegiatan ini adalah instansi dan komunitas yang berpotensi menggunakan layanan kunjungan edukasi yaitu kepala sekolah, guru dari TK/PAUD/RA, SD, SMP, dan SMA sederajat, dan juga perwakilan Ikatan Ilustrator Jambi. Selama kegiatan berlangsung banyak saran dan tanggapan yang diberikan peserta yang menjadi bahan pertimbangan untuk perbaikan rancangan standar pelayanan Kunjungan Edukasi Kantor Bahasa Provinsi Jambi.
Share This Article